By August 15, 2018 0 Comments Read More →

BASIC MANAGEMENT SKILL – Pasti Jalan

BASIC MANAGEMENT SKILL

Royal Darmo Malioboro, Yogyakarta | 18 – 20 September 2018 | Rp. 5.000.000

 

 

Manajemen adalah proses atau kegiatan pengelolaan sumberdaya baik organisasi maupun individu agar mencapai tujuan lebih efektif dan efisien. Semua bentuk organisasi dimana orang-orang bekerja bersama mencapai tujuan yang telah ditetapkan, membutuhkan manajemen. Manajemen diperlukan organisasi agar usaha pencapaian tujuan menjadi lebih mudah. Manajemen akan menjadi panduan dalam mengatur semuanya dalam organisasi secara terintegrasi sehingga organisasi akan mempunyai sistem kerja yang baik, teratur, efektif dan efisien. Banyak organisasi dikelola atau dipimpinan oleh orang-orang yang tidak memiliki dasar manajemen yang baik. Sehingga tidak mempunyai skill yang cukup dalam menerapkan planning, organizing, actuating dan controlling. Ke empat fungsi manajemen tersebut akan mempermudah pimpinan dalam membuat strategic plan, menetapkan tujuan, melakukan implemnentasi, mempercepat pencapaian kinerja, serta evaluasi kerja. Sehingga sumberdaya organisasi dapat dioptimalkan untuk kemajuan perusahaan.

 

TUJUAN TRAINING BASIC MANAGEMENT SKILL

Setelah mengikuti pelatihan :

  • Mampu membuat perencanaan yang baik serta langkah-langkah stratergik dalam mencapai tujuan.
  • Mampu menata sarana dan sumber daya organisasi untuk agar lebih optimal dan produktif.
  • Mampu menggerakan dengan cara mengkomunikasikan dan melakukan supervisi efektif agar tercapai tujuan sesuai rencana.
  • Mampu mengendalikan dan melakukan monitoring dan evaluasi hasil kerja sehingga mampu melakukan tindak lanjut ke depan.

 

MATERI TRAINING BASIC MANAGEMENT SKILL

  1. Planning
    • Mengapa dibutuhkan manajemen dalam organisasi
    • Penjelasan fungsi-fungsi manajemen yang meliputi Planning, Organizing, Actuating and Controlling
    • Mengapa Planning diperlukan dalam organisasi
    • Memahami prinsip-prinsip planning yang efektif
    • Langkah-langkah melakukan planning yang efektif
    • Menciptakan iklim yang kondusif untuk planning
    • Cara mendapatkan dukungan dari manajemen atas
    • Strategi komunikasi yang efektif dalam Planning
  2. Organizing
    • Mengapa Organizing penting dalam manajemen
    • Langkah-langkah melakukan organizing yang efektif
    • Mengajarkan prinsip-prinsip organizing
    • Span of Management Control
    • Anatomi organisasi yang efektif
    • Pengenalan mengapa perusahaan melakukan reorganisasi
  3. Actuating
    • Menjelaskan mengapa Actuating amat penting dalam organisasi
    • Supervision, peserta akan belajar cara-cara melakukan supervisi yang tepat sesuai dengan situasi yang dihadapi oleh mereka. Mereka juga akan belajar prinsip-prinsip menjadi supervisor yang efektif
    • Agar implementasi rencana berjalan dengan baik, karyawan harus dimotivasi. Aktivitas lain dari Actuating adalah memotivasi karyawan agar mereka bersemangat tinggi mencapai tujuan-tujuan yang telah ditetapkan oleh perusahaan. Peserta akan belajar berbagai metode praktis memotivasi karyawan.
    • Leadership. Memberi perintah saja tidaklah cukup agar karyawan mau menjalankan rencana yang sudah ditetapkan. Mereka harus dipimpin. Peserta akan belajar berbagai teknik memimpin yang berdasar penelitian yang paling mutakhir.
    • Communication. Tanpa komunikasi yang baik, rencana yang sudah ditetapkan sulit tercapai. Peserta akan belajar teknik-teknik komunikasi yang baik, termasuk memahami hambatan komunikasi yang sering terjadi dan tanpa disadari oleh kita semua
  4. Controlling
    • Mempelajari mengapa controlling penting dalam manajemen
    • Basic Control System, mempelajari dasar-dasar controlling
    • Apakah yang dimaksud dengan good controlling?
    • Bagaimana good controlling bisa dicapai?
    • Cara mengontrol specific actions
    • Cara mengontrol results dari sebuah program
    • Bagaimana melakukan kontrol terhadap karyawan yang efektif
    • Melakukan input hasil control terhadap proses planning yang akan dilakukan

 

PESERTA TRAINING BASIC MANAGEMENT SKILL

Pelatihan ini sesuai untuk diikuti oleh: Kepala bagian, Supervisor, Manajer Lini Pertama dan Manajer Menengah, serta lain yang terlibat dalam proses kegiatan manajemen.

 

INSTRUKTUR TRAINING BASIC MANAGEMENT SKILL

Trainer yang sudah mempunyai keahlian kompetensi dalam bidang tersebut

 

METODE TRAINING BASIC MANAGEMENT SKILL

Presentasi, diskusi, sharing, studi kasus, role play, dan evaluasi

 

FASILITAS TRAINING BASIC MANAGEMENT SKILL

  • Instruktur
  • Hand-out
  • Meeting Room dan Meeting Kits
  • Cofee break 2 kali dan Lunch 1 kali
  • Training kit

 

About the Author:

Post a Comment