Training Manajemen
By July 20, 2020 0 Comments Read More →

Strategic Procurement – AVAILABLE ONLINE

Training ini akan membahas teori & aplikasi strategic procurement yang merupakan komponen penting Supply Chain Management

Epicentrum Walk Office, Jakarta | 05 – 06 Agustus 2020 | fee at proposal
Epicentrum Walk Office, Jakarta | 01 – 02 Desember 2020 | Rp 3.850.000

 

DESKRIPSI PELATIHAN STRATEGIC PROCUREMENT

Meningkatkan keuntungan perusahaan dan memenangkan persaingan di pasar global tidak mungkin dicapai tanpa strategic procurement (strategi pengadaan) yang excellent. Procurement (pengadaan) adalah mendapatkan barang dan jasa dari sumber luar. Pengadaan akan menguntungkan jika perusahaan bisa mendapatkan right product (produk yang tepat), delivered to right place (dikirim ke lokasi yang tepat), right time (saat dibutuhkan) and right cost (harga yang tepat).

Pengadaan yang tepat bisa menghemat pengeluaran perusahaan, sebaliknya bisa memboroskan. Pengadaan mencakup seleksi pemasok, perencanaan permintaan, pengelolaan pemesanan, penerimaan, review dan persetujuaan barang dan jasa dari pemasok. Hal yang penting juga adalah bagaimana memahami cost management termasuk membuat perhitungan Cost Estimate (Harga Perkiraan Sendiri) sehingga perusahaan dapat menetapkan budget yang tepat dalam proses pengadaan.

Pelatihan ini akan membahas mengenai teori dan aplikasi strategic procurement yang merupakan komponen penting dalam Supply Chain Management secara keseluruhan. Mencakup pengembangan strategi, proses dan prosedur pengadaan, metode lelang, seleksi dan evaluasi pemasok, negosiasi dan administrasi kontrak. Pelatihan ini juga membahas hubungan pengadaan dengan seluruh fungsional dalam perusahaan. Pelatihan ini akan mempersiapkan team perusahaan untuk lebih unggul, meningkatkan keuntungan dan menjadi pemenang di era persaingan global.

 

TUJUAN PELATIHAN STRATEGIC PROCUREMENT

  1. Memberikan pemahaman mengenai konsep, metode aplikasi dan manfaat strategic procurement di perusahaan
  2. Mengembangkan ketrampilan dan kompetensi peserta sehingga bisa memberikan kontribusi terhadap keuntungan perusahaan
  3. Mengembangkan rencana singkat untuk meningkatkan strategic procurement di perusahaan

 

MATERI PELATIHAN STRATEGIC PROCUREMENT

  1. Supply Base Analysis – as part of long term sourcing strategy
  2. Supply Chain and Market Analysis – mapping competitive analysis of supply markets
  3. Basic Finance for Procurement – know your suppliers
  4. Pricing Models – cost breakdown techniques, cost estimate (harga perkiraan sendiri)
  5. Cost Reduction Techniques – target costing and continuous improvement
  6. Negotiation Skills – planning, opening, testing, exchanging, reach agreement
  7. Contract Management – foundation for business relationship

 

FASILITATOR PELATIHAN STRATEGIC PROCUREMENT

Indrakusuma, MBA, CPSM, MCIPS

Beliau memiliki latar belakang pendidikan Teknik Industri International MBA, Certified Professional in Supply Management (CPSM) dan Chartered Institute of Purchasing & Supply (MCIPS). Beliau merupakan seorang profesional di bidang procurement dan bertanggung jawab dengan uang belanja tahunan €1Bn. Beliau juga memiliki berbagai macam pengalaman proyek turnkey. Beliau memiliki pengalaman bekerja di beberapa perusahaan baik diindustri Konstruksi, Oil & Gas, Logistik dan Industri telekomunikasi.

Ia memiliki pengetahuan dan keterampilan yang dapat ditransfer dan dapat berkontribusi untuk perusahaan di bidang: Project delivery, Procurement, Management, Contract Management, Claim Management, Category & Supplier Strategy, Cost Management, Corporate Responsibility Audit.

Dia suka bepergian dan telah mengunjungi 21 negara. Yang paling penting, semangatnya adalah untuk membantu orang: MENGUBAH HIDUP mereka dan MENCAPAI TUJUAN mereka dengan meningkatkan kehidupan sehari-hari mereka.

 

INVESTASI PELATIHAN STRATEGIC PROCUREMENT

  • 3.8500.000 / orang,

Sudah termasuk Coffe Break 2x, Makan siang, Seminar Kit, Sertifikat.

  • Biaya Online Training on proposal

 

Strategic Procurement (Strategi Pengadaan) untuk meningkatkan Profitability (keuntungan) Perusahaan dan menjadi pemenang di era persaingan global

About the Author:

Post a Comment